Mengapa Anda Harus Menggunakan Krim Tangan

Why You Shouldn't Skip Using Hand Cream

Tangan adalah bagian tubuh yang paling sering digunakan dan juga yang paling terabaikan. Banyak yang lebih fokus pada perawatan wajah atau tubuh mereka, yang mengakibatkan kulit tangan yang menunjukkan tanda-tanda penuaan dini.

Kulit dipunggung tangan Anda adalah kulit yang lebih tipis dan memiliki kelenjar sebaceous yang lebih sedikit dibandingkan kulit dibagian tubuh lainnya. Pada punggung tangan inilah salah satu tempat dimana kerutan pertama kali muncul dan area ini menjadi sangat cepat kering daripada di bagian tubuh lainnya. Sebagai perbandingan, kulit di telapak tangan Anda jauh lebih tebal dan menawarkan perlindungan lebih. Selain itu, tangan digunakan secara terus-menerus, terpapar air, suhu yang keras, tugas, bahan kimia, dll. Oleh karena itu, tangan memerlukan jenis perawatan yang berbeda. Berikut adalah beberapa tips tentang cara merawat tangan Anda :

  • Jaga kebersihan tangan anda. Minimal anda harus mencuci tangan sebelum makan dan setelah menggunakan kamar mandi. Kuman mulai menumpuk tepat setelah mengeringkan tangan yang sudah dicuci dan disabuni. Dengan menggunakan krim tangan setelah mencuci tangan sebenarnya higienis karena mengandung bahan kimia antibakteri yang mampu menjaga kulit anda dari kuman.
  • Cuci dengan sabun tangan yang mengandung pelembab. Menggunakan sabun tangan antibakteri dapat mengeringkan kulit anda. Sebagai gantinya, cuci tangan anda dengan sabun yang mengandung bahan-bahan yang melembabkan untuk menghindari pengupasan minyak alami dari kulit Anda. Cuci tangan dengan air bersuhu hangat karena air dengan suhu terlalu panas atau terlalu dingin cenderung merusak kulit. 
  • Gunakan tabir surya di tangan anda. Sama seperti bagian kulit lainnya, tangan anda rentan terhadap kerusakan akibat sinar matahari seperti bintik-bintik hitam atau kerutan. Oleskan tabir surya dengan SPF 30 atau lebih tinggi setiap hari untuk melindungi tangan anda.
  • Jangan mengabaikan kuku. Kapan pun anda menggunakan lotion atau krim tangan, gosokkan ke kuku dan kutikula Anda untuk membantu melembabkan dan menjaga nutrisi kuku.
  • Lindungi tangan anda. Banyak pekerjaan rumah atau kegiatan yang dapat merusak tangan anda, memastikan bahwa anda mengenakan sarung tangan saat melakukan pekerjaan rumah. Baik saat Anda mencuci piring, melakukan pekerjaan di halaman, atau bekerja dengan peralatan atau cairan kimia, selalu kenakan sarung tangan pelindung terlebih dahulu. Itu akan menjaga tangan Anda agar tidak kotor, kering, pecah-pecah, dan kapalan. 

Manfaat krim tangan adalah untuk menutrisi dan melembabkan tangan. Dengan menggunakan krim tangan secara teratur akan mengurangi tanda-tanda penuaan dini, serta meningkatkan tingkat kelembaban dan elastisitas kulit. .

 

Bagaimana cara menggunakan krim tangan?

Tidak ada cara yang benar atau salah dalam hal penggunaan krim tangan. Utamakan menggunakan krim tangan pada punggung tangan karena kulit di bagian atas tangan Anda jauh lebih tipis dan memiliki kelenjar minyak lebih sedikit yang membuat bagian ini sangat cepat kering. Oleh karena itu membutuhkan kelembaban paling banyak .

 

Seberapa sering anda harus menggunakan krim tangan?

Idealnya Anda harus menggunakan krim tangan beberapa kali sehari. Tetapi tergantung pada kondisi kulit tangan anda dan seberapa sering anda mencuci tangan. Oleskan krim tangan setiap kali anda mencuci tangan dan aplikasikan kembali kapanpun kulit terasa kering. Kemudian di malam hari sebelum tidur, oleskan krim tangan yang extra melembabkan .

 

Anda tidak suka perasaan ada residu/berminyak di tangan Anda?

Jika ini alasan Anda menghindari penggunaan krim tangan, cari krim tangan yang ringan dan mudah menyerap. Dengan pemilihan krim yang tepat, anda dapat mengaplikasikan krim tangan beberapa kali sehari tanpa membuat tangan anda terasa berminyak. Anda juga dapat menggunakan krim tangan hanya untuk punggung tangan anda dengan cara saling menggosokkan punggung tangan yang sudah diberi krim. Telapak tangan Anda akan tetap bebas minyak dan dapat langsung melakukan aktifitas yang lain. Di malam hari, oleskan krim tangan sebelum tidur dan gunakan sarung tangan di atas saat Anda tidur. Sarung tangan akan melindungi dari kehilangan kelembaban dan tidak akan ada perasaan berminyak .

 

Krim tangan Cocona Care diformulasikan menggunakan Virgin Coconut Oil kualitas terbaik untuk melembabkan tangan kering Anda. VCO dikenal memiliki sifat antibakteri, anti-virus dan antioksidan untuk melindungi tangan kita dari kuman dan juga penyerang lingkungan lainnya. Krim tangan ini mudah menyerap dan memiliki tekstur ringan namun tetap efektif melembabkan kulit, membuat krim tangan ini cocok untuk penggunaan sehari-hari.

 

Mulailah menggunakan krim tangan hari ini dan lakukan mulai melakukan ritual perawatan tangan setiap hari. Satu tambahan kecil untuk rutinitas kecantikan Anda akan membawa perubahan radikal dalam kondisi tangan Anda.

Baca lebih lanjut

Virgin Coconut Oil for Pregnant Mothers

Minyak Kelapa Murni untuk Ibu Hamil

Virgin Coconut Oil vs. Extra Virgin Coconut Oil

Virgin Coconut Oil vs. Extra Virgin Coconut Oil

Komentar

Jadi yang pertama untuk komentar
Semua komentar akan dimoderasi terlebih dahulu sebelum diterbitkan